Mengingat pentingnya pengajaran doktrin yang tepat kepada orang-orang muda di gereja, Louis Berkhof menulis pengantar yang komprehensif namun ringkas ini untuk doktrin-doktrin dasar iman Kristen dari perspektif Reformed. Berkhof merangkumkan berbagai doktrin gereja, dimulai dari doktrin Kitab Suci dan Allah dan dilanjutkan dengan penyataan tentang antropologi, Kristologi, soteriologi, eklesiologi, dan eskatalogi.
Dengan penjabarannya yang sangat jelas dan sederhana, buku ini sangat cocok digunakan untuk mengajar di sekolah tingkat menengah dan perguruan tinggi, untuk kelas Alkitab dan kelompok belajar, dan untuk pembaca umum yang tertarik. Pernyataan studi dan saran untuk bacaan lebih lanjut mengikuti setiap bab, dan organisasi teks dalam bentuk garis besar sangat mendukung kebutuhan akan referensi dan tinjauan cepat.
"Akan sulit untuk membayangkan sebuah buku pegangan yang lebih populer, akurat, dan nyaman untuk pengajaran agama anak-anak... Orangtua dapat merasa yakin bahwa ajaran agama yang diberikan untuk anak-anak mereka benar-benar alkitabiah, dan dengan demikian sesuai untuk mengusahakan kesejahteraan rohani mereka." - Evangelical Quarterly
Panduan tentang Doktrin Kristen
Berkhof, Louis
ISBN 9786023931378
Penerbit Momentum
Tebal Buku 328 hlm
Dimensi 15.50 x 23.50 cm
Berat 530